Berbicara dunia desain dan komputer tentu tidak ada habisnya, setiap detik berlalu dan setiap itu pula ada perkembangan baru di dunia yang berkembang begitu cepat ini. Menanggapi tantangan dan request khalayak yang menuntuk kita untuk mampu di banyak bidang, SMK IT Rabbi Radhiyya yang dibina oleh Ustadh Annas mengajak siswa X RPL untuk mengunjungi praktisi sablon pakaian di Kabupaten Rejang Lebong.
Dengan melihat dan mengerjakannya secara langsung tentu akan lebih membekas bagi para siswa jika dibandingkan dengan hanya mempelajari teori dan memaksa siswa untuk membayangkan suatu hal yang tidaklah mudah.
Featured photo diatas adalah Sandy dari kelas X RPL yang memamerkan hasil produk yang dia buat sendiri dengan tulisan X RPL CYBER MUSLIM yang dibalut dengan tema splash. Meskipun harus mengorbankan salah satu baju kaos kesayangan mereka, siswa X RPL tetap semangat dan antusias untuk mengerjakan salon pakaian mereka masing-masing.
There is a saying from an old friend of mine "Kreativitas itu tidak terbatas, tetapi kitalah yang membatasinya"
Program kerja adalah suatu hal...
Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak adalah...
Berbicara dunia desain dan komputer...
Magang atau sering juga dikenal...